Sabtu, 11 Maret 2017

MAKALAH EKOLOGI

 MAKALAH EKOLOGI




BAB I
PENDAHULUAN
A.    Latar Belakang  
       Ekologi adalah suatu studi tentang struktur dan fungsi ekosistem atau alam dan manusia sebagai bagiannya. Struktur ekosistem menunjukkan suatu keadaan dari sistem ekologi pada waktu dan tempat tertentu termasuk keadaan densitas organisme, biomassa, penyebaran materi (unsur hara), energi, serta faktor-faktor fisik dan kimia lainnya yang menciptakan keadaan sistem tersebut.
       Fungsi ekosistem menunjukan hubungan sebab akibat yang terjadi secara keseluruhan antar komponen dalam sistem.Ini jelas membuktikan bahwa ekologi merupakan cabang ilmu yang mempelajari seluruh pola hubungan timbal balik antara makhluk hidup yang satu dengan makhluk hidup lainnya, serta dengan semua komponen yang ada di sekitarnya.Pembahasan ekologi tidak lepas dari pembahasan ekosistem dengan berbagai komponen penyusunnya, yaitu faktor abiotik dan biotik. Faktor abiotik antara lain suhu, air, kelembaban, cahaya, dan topografi.Sedangkan faktor biotik adalah makhluk hidup yang terdiri dari manusia, hewan, tumbuhan, dan mikroba.Ekologi juga berhubungan erat dengan tingkatan-tingkatan organisasi makhluk hidup, yaitu populasi, komunitas, dan ekosistem yang saling mempengaruhi dan merupakan suatu sistem yang menunjukan kesatuan.

B.     Rumusan Masalah

1.      Apa itu ekologi ?
2.      Bagaiman ruang lingkup kajian ekologi ?
3.      Apa itu populasi,komunitas,dan ekosistem ?
4.      Bagaiman peran ekologi dalam  pemecahan masalah lingkungan ?





BAB II
PEMBAHASAN

A.  Pengertian Ekologi
       Ekologi merupakan induk dari pengetahuan lingkungan,yang mana di dalamnya membahas seluk beluk tentang lingkungan dan kehidupan yang ada didalamnya. Kata  ekologi berasal dari dua suku kata yaitu Oikos dan Logos. Oikos diartikan tempat tinggal,lingkungan atau habitat. Sedangkan logos berarti logia atau ilmu tentang ,jadi ketika kata ini digabungkan maka akan menjadi Ekologi yaitu ilmu tentang lingkungan dan seluk beluk yang ada didalamnya.[1]
Ø  Ekologi di beri batasan sebagai ilmu pengetahuan yang mempelajari satu organisme hidup dengan lingkungannya.
Ø  Ekologi yang mempelajari organisme secara individu disebut autekologi,sedangkan ekologi yang mempelajari sekelompok individu disebut sinekologi.
Ø  Lingkungan hidup terutama dikaji dalam ilmu lingkungan yang merupakan ekologi terapan (applied ecology).
Ø  Dalam ekologi hubungan antara makhluk hidup dengan lingkungannya bersifat obyektif.
Ø  Dalam ekologi hubungan manusia dengan lingkungannya ada juga yang bersifat subyektif.
Ø  Ekologi interaksi bukan hanya antara organisme dan komponen abiotik tetapi juga antara organisme hidup itu sendiri.

B.  Ruang Lingkup Kajian Ekologi
      Ekologi membahas fenomena kejadian alam, lingkungan,faktor yang mempengaruhinya serta dampak apa saja yang akan di timbulkan jika terjadi kerusakan atau keimbangan  ekosistemnya terganggu.Ekologi membahas tinkatan kehidupan dan proses yang terjadi dalam lingkungan.Ekologi secara umum di bagi menjadi dua bagian yaitu:


a.      Autekologi
Ilmu yang mempelajari yang mempelajari hubungan timbal balik antara organisme dengan segala aspek siklus,adaptasi terhadap lingkungan,sifat parasitis dan lain-lain.

b.      Synekologi
Objek kajian lebih menekankan pada studi struktur,formasi dan penyebaran komenitas dari berbagai kelompok organisme (individu,komonitas) sebagai satu kesatuan yang saling berinteraksi  berinterelasi.
Pembagian menurut habitat atau ekologi habitat,maka ekologi dapat dibagi sebagai    berikut:
·         Ekologi daratan atau teresterial ecologi
·         Ekologi padang rumput
·         Ekologi astuary (muara sungai,tepi laut)
·         Ekologi perairan tawar
·         Ekologi hutan  [2]
   Pembagian ekologi menurut taksonominya didasarkan pada penggolongan organisme   dari segi kedudukan sistematiknya sehingga kita mengenal ekologi tumbuhan dan ekologi hewan.Lebih sempit  lagi kita mengenal ekologi serangga,ekologi mikroba ekologi burung dan lain sebagainya.

C.  Populasi,Komunitas,Ekosistem
     Populasi merupakan kumpulan dari beberapa individu yang berada di dalam satu kesatuan habitatnya.Komunitas diartikan sebagai kumpulan dari populasi yang mana di dalamnya akan terjadi interaksi yang saling mempengaruhi satu sama lainnya.Ekosistem merupakan kompulan dari komunitas yang memberikan pengaruh baik secara langsung maupun tidak langsung.


D.  Peran Ekologi dalam Pemecahan Masalah Lingkungan
      Peran ekologi dalam pemecahan masalah lingkungan tergantung kepada problema yg dihadapi,misalnya:
Ø  Bidang Pertanian
Masalah yang sering dihadapi adalah penggunaan pupuk/racun pestisida yang secara kontinyu dan dalam jumlah yang sangat banyak,dapat menyebabkan terjadinya polusi udara dan dapat mengganggu proses pernafasan.Upaya yang dilakukan adalah meminimalisir penggunaan obat-obat kimia yang tersebut sesuai dengan standar yang ditetapkan untuk keselamatan penggunanya.[3]

Ø  Bidang Perikanan/kedaulatan
Masalah yang dihadapi dalam bidang perikanan/kelautan salah satunya adalah permasalahan penggunaan alat penangkap ikan yang biasanya merugikan komunitas dan ekosistem yang ada di lautan.Seperti penggunaan bom terumbu karang dapat mematikan ekosistem terumbu karang yang ada.sedangkan kasus yang lain yaitu terjadinya Blooding(penumpukan/ledakan jumlah) unsur hara yang ada sehingga dapat menyebabkan plankton dalam perairan air laut mati,atau pun menumpuk dalam jumlah tertentu saja.Upaya yang dilakukan dalam penanggulangannya adalah dengan cara membersihkan perairan dengan membuat jalan air yang jelas dan teratur, sehingga perairan dapat mengalami pertukaran arus yang dapat menyeimbangkan proses yang ada dalam ekosistemnya.[4]

Ø  Bidang Industri
Penggunaan bahan baku serta penawaran buatan yang secara berlebihan dalam satu kali proses pemproduksian bahan,jika aliran limbah yang digunakan tidak terkontrol maka akan mengganggu habitat makhluk hidup yang lainnya.Sedangkan usaha yang perlu dilakukan adalah adanya standar atau perizinan yang kuat untuk mengakomodir limbah yang ada,tetap berada dalam kawasan pembuangan limbah yang jelas sehingga tidak mengganggu komunitas lain yang ada disekitarnya.

Ø  Bidang Transportasi
Banyak jumlah kendaraan bermotor saat ini,menyebabkan terjadinya polusi udara yang tak terhindarkan.proses ini dapat diantisipasi dengan upaya penghijauan pohon di sepanjang area keramaian kendaraan bermotor.Disamping itu juga pabrik-pabrik yang menggunakan proses pembakaran tentu saja akan menghasilkan polusi udara yang juga akan mempengaruhi ekosistem yang ada di sekitarnya.

Ø  Bidang Komunitas
Penggunaan alat komunikasi merupakan salah satu kebutuhan yang tak terhindarkan dalam masa sekarang,penggunaan hp misalnya secara tidak langsung akan mempengaruhi jaringan otak secara internal yaitu dengan sinar infra merah yang menggunakan secara terus menerus dan secara tidak sadar akan dapat merusak jaringan otak.[5]

Ø  Badang Kesehatan /kedokteran
Penggunaan obat kimia secara berlebihan akan mengurangi proses kerja ginjal dan hati.maka upaya yang dilakukan adalah sebaiknya mencari penyebab sakit yang diderita agar tidak terjadi ketergantungan obat,contoh lain yaitu penggunaan sinar X yang kontinyu karna penyakit tertentu dapat menyebabkan terjadinya kerusakan jaringan dan bahkan dapat mematikan jaringan yang ada.[6]



BAB III
PENUTUP
A.    Kesimpulan
    Ekologi merupakan induk dari pengetahuan lingkungan,yang mana di dalamnya membahas seluk beluk tentang lingkungan dan kehidupan yang ada didalamnya. Kata  ekologi berasal dari dua suku kata yaitu Oikos dan Logos.Oikos diartikan sebagai tempat tinggal,lingkungan atau habitat.Sedangkan logos berarti logia atau ilmu tentang ,jadi ketika kata ini digabungkan maka akan menjadi Ekologi yaitu ilmu tentang lingkungan dan seluk beluk yang ada didalamnya.    
    Ekologi membahas fenomena kejadian alam, lingkungan,faktor yang mempengaruhinya serta dampak apa saja yang akan di timbulkan jika terjadi kerusakan atau keimbangan  ekosistemnya terganggu.
     Populasi merupakan kumpulan dari beberapa individu yang berada di dalam satu kesatuan habitatnya.Komunitas diartikan sebagai kumpulan dari populasi yang mana di dalamnya akan terjadi interaksi yang saling mempengaruhi satu sama lainnya.Ekosistem merupakan kompulan dari komunitas yang memberikan pengaruh baik secara langsung maupun tidak langsung.


                                                                                                          
DAFTAR PUSTAKA

Indah Kencanawati,S.Si,M.Pd dan Ema Yuliasastria,M.Pd,bahan ajar pengetahuan lingkungan,stain kerinci.





[1]  Indah kencanawati,S.Si,M.Pd,Pengetahuan lingkungan,(Stain kerinci)hal 51
    Emayulia Sastria,M.Pd.
[2]  Ibid hal 53
[3] Ibid hal 54
[4] Ibid hal 55
[5] Ibid hal 56
[6] Ibid hal 57

Tidak ada komentar:

Posting Komentar